Terdapat beberapa cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi, tentunya dapat kalian lakukan dengan mudah. Memang sewajarnya seorang pengguna ponsel xiaomi perlu menyembunyikan aplikasi yang menyimpan data atau informasi yang sifanya sangat pribadi. Hal ini agar tidak mudah untuk diakses oleh orang lain dan privasi lebih terjaga.
Baca Juga : 2 Cara Sembunyikan Pusat Kontrol Xiaomi Saat Layar Tekunci Denga Mudah
Pada ponsel keluaran terbaru saat ini rata-rata telah memiliki fitur menyembunyikan aplikasi, termasuk ponsel keluaran dari Xiaomi yang saat ini paling banyak peminatnya.
Xiaomi menggunakan antarmuka yang bernama MIUI. Seluruh jajaran ponsel besutan Xiaomi rata-rata menggunakan antarmuka MIU. Pada antarmuka MIUI ini sudah terdapat fitur untuk menyembunyikan aplikasi si yang ada pada ponsel tersebut.
Cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi dengan menggunakan cara ini tentulah yang paling aman. Dari pada pengguna harus memasang aplikasi dari pihak ketiga yang rentan membawa malware walaupun terdistribusi secara resmi dari Google play store.
Untuk menggunakan fitur ini, kalian hanya perlu masuk ke pengaturan. Berikut secara rinci cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi dari awal hingga akhir.
Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi
- Buka aplikasi Keamanan
- Scroll kebawah temukan menu Sembunyikan Aplikasi
- Pilih aplikasi yang akan kalian sembunyikan dengan menggeser tombol ke kanan
Perlu kalian ingat kalau langkah di atas adalah cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi dengan antar muka MIUI 11 dan MIUI 12.
Untuk antarmuka MIU 9 dan MIUI 10 atau yang lebih lawas, kalian tentu harus sedikit menyesuaikannya saja.
Pada HP Xiaomi dengan antarmuka MIUI lama, kemungkin tidak akan menjumpai fitur Hidden Apps sebagaimana langkah-langkah yang telah kita bahas. melainkan menu dengan nama App Invisible.
Letak menu App Invisible juga bisa berbeda-beda. Jika kalian kesulitan dalam menemukan menu app Invisible, kalian bisa menggunakan fitur pencarian pada halaman Setelan atau Settings untuk menemukannya secara lebih mudah.
Baca Juga : 2 Cara Mengecek Layar Xiaomi Dengan Mudah, Normal atau Ada Kerusakan
Apabila kalian telah berhasil menyembunyikan aplikasi pada HP Xiaomi. Tentunya kalian harus memiliki akses tersendiri untuk membuka aplikasi tersembunyi tersebut.
Cara Membuka Aplikasi Tersembunyi di HP Xiaomi
1. Gerakan jari kalian pada layar seperti melakukan zoom pada halam beranda Xiaomi
2. Maka aplikasi yang tersembunyi akan langsung terlihat
3. Kalian bisa menambah opsi kemanan, yang mana ketika melakukan swipe zoom. Akan di minta password terlebih dahulu
4. Pada halaman aplikasi tersembunyi, pilih gear pada sudut kanan sebelah atas
5. Aktifkan kunci aplikasi
Demikianlah cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi. Namun apabila kalian merasa aplikasi tersebut tidak perlu lagi disembunyikan, berikut cara mengembalikan aplikasi yang telah disembunyikan di HP Xiaomi.
Cara Mengembalikan Aplikasi yang Disembunyikan
- Buka aplikasi Keamanan
- Scroll kebawah temukan menu Sembunyikan Aplikasi
- Pilih aplikasi yang akan kalian munculkan kembali dengan menggeser tombol ke kiri
Selain pada HP Xiaomi, pilihan menyembunyikan aplikasi menariknya juga tersedia pada beberapa hp buatan perusahaan ternama. Seperti Samsung dengan Scure Folder pada antarmuka One IU, OPPO dengan Guest Mode pada ColorOS, kemudian vivo dengan Hide Icon pada Funtouch OS dan juga realme dengan Hide Home Screen Icon pada realme UI.
Semoga artikel mengenai cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi bisa berguna bagia kalian yang membutuhkan.
Leave a Comment