Kelebihan POCO M3 – Pasti pecinta Xiaomi sudah tahu, kalau kehadiran POCO X3 NFC tidak seperti ponsel biasanya. Karena untuk mendapatkannya perlu perjuangan yang susah sekali. Pemasaran ponsel ini hanya pada Mi Store dan Shopee saja. Memang ada yang menjual pada marketplace yang lain. Namun harga yang mereka tawarkan jauh dari harga resmi alias sangatlah tinggi. Karena hal yang demikian, banyak orang menyebut Poco X3 NFC ghaib saking cepat habisnya. Kini hadir juga ponsel besutan dari Xiaomi yang lain yakni POCO M3 pada segmen harga yang sedikit berbeda. Kalau POCO X3 NFC berada pada harga Rp3 jutaan, POCO M2 sendiri berada pada harga mulai dari Rp2 jutaan. Murah, bukan?
Baca Juga : 7 HP Gaming 2 jutaan Terbaik Saat Ini
Sepertinya yang sudah kita ketahui bersama tentang POCO, subbrand dari Xiaomi yang selalu jadi perusak harga pasar bagi para kompetitornya. Karena ponsel POCO ini memiliki banyak sekali kelebihan, mulai dari performa yang unggul sampai fitur-fitur yang sangat menggiurkan. Hal inilah Mi Fans bikin malas melirik merk lain kalau sudah lihat kehebatan produk-produk POCO, apalagi bagi yang mengerti tekhnologi. Pastilah menjatuhkan pilihannya pada ponsel dari POCO yang notabene adalah subrand Xiaomi ini.
Sudah siap mengintip lebih lagi lagi soal POCO M3? Apa sajakah kelbihan dan kekurangan suksesor POCO M2 ini? punya fitur menarik apa saja Poco M3 ini? Ayo kita simak kelebihan dan kekurangan POCO M3 berikut ini
Kelebihan Poco M3
1. Hardware dan Design Kelas Mengengah
Sebagai ponsel kelas menengah dari sub-brand Xiaomi, pihak xiaomi menanam chipset Qualcomm Snapdragon 662 Octa-Core 2 GHz. Hal ini tentunya akan membuat POCO M3 mampu menjalankan aplikasi atau game secara multitasking dengan “wajar”. Perihal keamanan, ponsel ini meletakan Fingerprint pada bagian samping menyatu dengan tombol power.
2. Harga Terjangkau
Ponsel ini memiliki dua varian, Internal 64 GB seharga US$129 = Rp 1,82 jt dan Internal 128 GB seharga US$149 = Rp 2,1 jt. Menurut kabar burung yang beredar, Xiaomi berencana sesegera mungkin membawa POCO M3 ke Indonesia.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kamera XIAOMI POCO M3 Bermasalah
3. Kapasitas Baterai Jumbo
Dengan baterai yang berkapasitas 6.000mAh, pihak Xiaomi mengklaim POCO M3 mampu bertahan hingga 17 jam memutar video, 40 jam untuk melakukan panggilan telepon, 196 jam memainkan musik dan mampu bertahan hingga 583 jam dalam keadaan mode standby.
4. Fast Charging 18W dan Reverse Charging
Poco M3 hadir dengan membawa fitur 18W Fast Charging. Pastinya dengan fitur ini, pengisian daya baterai POCO M3 dapat berjalan cukup cepat. Bukan hanya itu saja kelebihan dari POCO M3 ini, karena ia juga memiliki fitur Reverse Charging. Apa itu Reverse Charging? Yaitu sebuah fitur yang memungkinkan POCO M3 bisa menjadi powerbank untuk ponsel lain.
5. Kamera Lengkap
Pada bagian belakang Poco M3, terdapat tiga kamera. Kamera utama memiliki sensor 48 MP, Lensa Makronya 2 MP dan untuk lensa depth nya 2 MP. Kamera utamanya ini, apabila kalian langsung gunakan untuk menangkap gambar akan menghasilkan sebuah foto yang beresolusi 12 MP. Foto itu akan menampilkan warna yang dinamis dan menyerap banyak cahaya (tidak gelap), karena adanya teknologi 4-in-1 pixel binning.
Baca Juga: Pembunuh Smartphone Kelas Menengah, Review POCO X3 NFC
Sementara itu, kamera utamanya ini dapat menangkap foto yang beresolusi lebih besar apabila lagi kalau mengaktifkan fitur 48 MP Mode. fitur ini dapat pengguna aktifkan tanpa aplikasi tambahan lagi, cukup memilih menu pada aplikasi kamera bawaan.
Untuk kamera makronya dapat pengguna gunakan untuk mengambil obyek foto dari jarak yang dekat. Sedangkan kombinasi lensa kamera utama dan lensa depth dapat menghasilkan foto Portrait dengan efek bokeh atau latar buram secara cepat. Pada bagian depan ponsel ini teredapat Poni, poni ini untuk menyisipkan kamera depan resolusi 8 MP.
5. Layar Lega
POCO M3 memiliki layar yang lebarnya 6,53 inch dengan resolusi Full HD+ dan teknologi IPS LCD. Layar dari POCO M3 sudah di lengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3 yang mampu meminimalisir terjadinya goresan.
Layar POCO M3 mempunyai desain poni berbentuk tetesan air. Sehingga membuat para pengguna lebih leluasa menonton video dan memainkan game.
6. Sunligh Mode
Layar Poco M3 memiliki fitur Sunlight Mode. Fitur ini adalah yang memungkinkan konten yang ada pada layar Poco M3 masih dapat terlihat jelas walau mengoperasikan di bawah sinar matahari langsung.
Kekurangan POCO M3
Jika kalian mencari ponsel untuk bermain game yang lumayan berat, Xiaomi Poco M3 ini akan sedikit membuat kalian kecewa. Karena memang Poco M3 pemasarannya bukan untuk bermain game. Ponsel ini tidak memiliki sensor gyro. Jadi apabila kalian ingin bermain game yang memanfaatkan sensor gyro seperti PUBG Mobile tidak akan bisa. Bukan berarti tidak bisa menjalankan game PUBG Mobile ya, hanya saja kalian tidak bisa mengaktifkan gyro mode pada PUBG Mobile.
Baca Juga: Poco M3: Alasan Poco Batalkan Transaksi Flash Sale di Lazada
Ponsel ini memang telah di lengkapi dengan fitur fash charging 18W. Namun dengan kapasitas baterai yang jumbo ini, akan cukum memakan banyak waktu juga.
Kekurangan yang terakhir adalah Poco M3 tidak ada NFC. Tapi sesuailah dengan harganya, kalau mau yang ada NFC siap-siap merogoh kocek lebih dalam lagi untuk membeli ponsel 3jt an. Rata-rata ponsel yang memiliki fitur NFC memang pada range harga 3jt an.
Kesimpulan
Dengan harga yang sekitaran Rp 2,3 juta, POCO M3 memiliki lebih banyak kelebihan ketimbang kekurangannya. Apalagi kalau melihat dari kapasitas baterainya yang besar, mampu menyokong ponsel ini untuk beroperasi dalam waktu yang lama dan bisa jadi powerbank untuk ponsel lain pula.