Telegram memiliki beragam bot yang dapat digunakan penggunanya untuk berbagai keperluan, seperti belajar bahasa Arab dasar, memperpendek tautan, hingga bermain game.
Tidak hanya itu, Telegram juga dapat membantu mengubah foto hitam putih menjadi berwarna. Jika kalian belum tahu cara mengubah foto hitam putih menjadi berwarna di Telegram, silakan simak cara ubah foto hitam putih menjadi berwarna di Telegram hingga selesai.
Baca Juga: Capai 700 Juta Pengguna, Telegram Premium Diluncurkan Dengan Biaya Rp 79 Ribu
Cara Ubah Foto Hitam Putih Menjadi Berwarna di Telegram
- Buka aplikasi Telegram
- Pilih ikon pencarian yang terletak pada pojok kanan atas
- Pada kolom pencarian ketikikkan @photocolorizer
- Kemudian kalian pilih colorizerbot
- Kalau kalian sudah berhubungan dengan bot colorizerbot, pilih mulai
- Pada pilihan bahasa, silahkan kalian pilih bahasa inggris
- Kalian akan mendapatkan pesan balasan dari colorizerbot yang meminta untuk segera mengirim gambar hitam putih
- Silahkan pilih ikon lampiran
- Silahkan kalian pilih gambar hitam putih yang mau dibuat berwarna
- Jika sudah muncul gambar silahkan kirim
- Nanti bot colorizerbot akan mengirimkan gambar yang sama namun berwarna
- Pilih foto berwarna tersebut dengan menyentuhnya
- Kemudian pilih titik tiga pada pojok kanan atas
- Pilih simpan galeri dan foto sudah tersimpan di ponsel Anda
Dengan menggunakan bot photocolorizer, kalian tidak perlu lagi menggunakan aplikasi lain saat ingin mewarnai foto hitam putih. Hal ini akan menghemat ruang penyimpanan ponsel, karena dapat digunakan untuk menginstal aplikasi lain yang jauh lebih penting.
Demikian cara ubah foto Hitam Putih menjadi Berwarna di Telegram, semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan.